Pada hari Rabu, 28 April 2021 telah kembali diadakan Kelas Literasi dengan topik Pencarian Jurnal Nasional & Internasional yang disampaikan oleh Sdr. Samuel Ega dan topik Pencegahan Plagiarisme & Pengecekan Turnitin yang disampaikan oleh Sdri. Ratna Juwita.
Kelas Literasi ini kembali diadakan karena adanya kebutuhan akan literasi di Universitas Kristen Maranatha tentang 2 topik tersebut. Kebutuhan ini pun ada dikarenakan setiap tahunnya banyak mahasiswa yang sedang mengerjakan Tugas Akhir dan membutuhkan Jurnal Nasional dan Internasional yang benar relevan untuk digunakan dalam pembuatan Tugas Akhir. Sedangkan topik Pencegahan Plagiarisme & Pengecekan Turnitin di sampaikan agar memberikan informasi seputar plagiarisme yang seringkali terjadi dalam penulisan Tugas Akhir.
Kelas Literasi berjalan dengan lancar menggunakan aplikasi Zoom dengan jumlah peserta lebih dari 100 orang. Dengan dibagikannya hadiah menambah antusiasme para peserta dalam berperan aktif pada kegiatan ini dengan pertanyaan-pertanyaan seputar topik yang dibawakan.
Perpustakaan mengucapkan terima kasih untuk para peserta yang telah hadir dan berpartisipasi dalam kegiatan ini dan untuk teman-teman yang belum mengikuti tunggu kegiatan kami selanjutnya yaa.
Link Youtube : Kelas Literasi Pencarian Jurnal Nasional & Internasional serta Pencegahan Plagiarisme & Pengecekan Turnitin